203 Peserta Ikuti Ujian Kode Etik Notaris

  • Bagikan

MAKASSAR, BKM.FAJAR.CO.ID— Sebanyak 203 calon notaris mengikuti Ujian Kode Etik Notaris (UKEN) di Hotel Claro Makassar, Jalan AP Pettarani, Sabtu (23/3/2024).

Ujian Kode Etik ini diikuti peserta dari berbagai wilayah di tanah air. Diantaranya Sulawesi Selatan, Gorontalo, Sulawesi Utara, Kalimantan Timur, Papua, Ambon, dan Nusa Tenggara Barat.

Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Notaris Indonesia (INI) Sulsel, Andi Sengngeng Pulaweng Salahuddin menjelaskan Ujian Kode Etik Notaris ini merupakan salah satu tahapan yang harus dilalui untuk menyandang profesi notaris seperti yang dicita-citakan.

Dia mengaku terharu karena cukup banyak peserta yang antusias mengisi ujian ini.

Bahkan istimewanya, disaksikan lagi sejumlah ketua pengurus wilayah dari beberapa provinsi di Indonesia.

“Saya merasa cukup terharu karena kegiatan ini bisa berjalan ditengah sejumlah rintangan yang harus dihadapi. Terima kasih kepada beberapa ketua pengurus wilayah yang secara khusus menghadiri kegiatan ini,” ungkap Andi Sengngeng.

  • Bagikan