Dishub Periksa Kelaikan Angkutan Lebaran

  • Bagikan

MAKASSAR, BKM.FAJAR.CO.ID - Menjelang lebaran Idul Fitri 1443 H, Dinas Perhubungan Kota Makassar menggelar ramp check visual kendaraan bus antarkota antarprovinsi (AKAP).

Pemeriksaan fisik dan kelengkapan surat kendaraan tersebut digelar sejak Rabu (20/4) malam di Terminal Daya Makassar.
Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Perhubungan Kota Makassar, Iman Hud.
Dia menegaskan pemeriksaan ramp check ini dilaksanakan guna memastikan kesiapan penyelenggaraan angkutan mudik.
Juga untuk memastikan keselamatan dan keamanan serta kondisi layak tidaknya beroperasi kendaraan umum saat digunakan untuk mudik lebaran.
“Hari ketiga pemeriksaan ramp chexk ini saya turun langsung untuk memastikan kesiapan penyelenggaraan angkutan mudik,” ungkap Iman, Jumat (22/4).

Dia menekankan, sarana yang akan mendukung penyelengaraan angkutan mudik harus dipastikan dalam kondisi layak. Jika saat ramp check suatu kendaraan ditemukan tidak layak jalan,
harus segera ditangani dan diperbaiki oleh pihak PO (Perusahaan Otobus).

Jika ada kendaraan yang ditemukan tidak layak namun ngotot untuk beroperasi, akan dilaporkan kepada Kantor Perusahaan Otobus (PO) dan Kantor Balai Pelaksana Transportasi Daerah (BPTD ) Wilayah XIX Sulselbar.
Termasuk juga jika ada temuan surat kendaraan yang tidak lengkap atau ada izin yang sudah kedaluwarsa, segera akan ditindaklanjuti.
“Jika ada temuan saat ramp check surat yang mati ataupun tidak lengkap akan kami tindak lanjuti. Kita akan laporkan ke kantor perusahaan otobus dan kantor balai (BPTD) yang akan menyampaikan ketidaklayakan kepada PO untuk diperbaiki,” tambahnya.
Iman pun mengimbau kepada seluruh PO untuk melengkapi surat-surat kendaraannya. Termasuk intensif melakukan pemeriksaan rutin secara berkala demi menjamin keselamatan penumpang sampai ke tempat tujuan.

“Untuk pelayanan jelang mudik lebaran, kami mengimbau kepada PO supaya lebih teliti melakukan pemeriksaan yang rutin secara berkala. Karena kita harus menjamin keselamatan maupun keamanan para penumpang sampai ke tempat tujuan,” tandas Iman.
Sementara itu, Rasyid Akbar, penumpang bus menuju Palopo kepada BKM di terminal Regional Daya, mendukung penuh langkah yang diambil dishub dalam memeriksa kelaikan kendaraan angkutan lebara.”Memang harus dilakukan oleh pemerintah, sebab kenyamanan penumpang ada di kelaikan kendaraan angkutan lebaran,”harapnya.(rhm)

  • Bagikan