Polres Parepare Gelar Jumat Curhat Bersama LSM Lingkar Hijau dan Anak Panti Asuhan

  • Bagikan

Lanjut Kapolres menyatakan, khususnya terkait permasalah hukum atau masalah umum masyarakat yang mesti di sampaikan kepada pihak Kepolisian. Untuk Bulan suci ramadhan tahun ini, ada beberapa kegiatan pengamanan yang dilaksanakan, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Dan ada beberapa evaluasi yang kami lakukan, dalam pengamanan kegiatan masyarakat, maka dari itu kami membutuhkan masukan dari warga yang hadir sebagai acuan tugas kami” Menurutnya..

Ada beberapa yang menjadi penekanan polres pada bulan Ramadhan ini yaitu, miras, balapan liar, dan petasan. Polres berharap masyarakat, agar dapat membantu dan mendukung serta memberikan masukan atau informasi terkait hal tersebut, demi kelancaran pelaksanaan puasa di bulan suci ramadhan.

“Kami berharap dengan hadirnya polri di tengah-tengah masyarakat, mereka dapat terbuka dan merasa dekat dengan kami. Agar mereka tidak sungkan, untuk menyampaikan terkait apa yang menjadi masalah, sehingga kami bantu untuk menemukan titik solusinya, “tutupnya. (Mup).

  • Bagikan