Go To School ke SMAN 2 Parepare, Kasat Samapta Tebar Pesan Keselamatan Bagi Pelajar

  • Bagikan

Sementara itu, Kepala Sekolah SMAN 2 Parepare, Ibu Mardiah yang ditemui saat usai upacara, mengapresiasi langkah Sat Samapta yang Go To School ke SMAN 2.

Menurutnya, dengan adanya aparat kepolisian yang hadir di sekolah itu secara langsung berpengaruh pada siswa - siswi.

"Iya betul, kami sambut dan apresiasi kegiatan seperti ini dari kepolisian, ini secara langsung berdampak kepada para siswa, mereka bisa melihat langsung dan mendengarkan hal - hal yang tidak boleh di lakukan oleh para siswa disaat sedang menimba ilmu ". Sebut Mardiah.

Bahkan Kepsek SMAN 2 ini meminta kepada Paulus Kasno agar kegiatan pembinaan yang dilakukan tersebut di kembangkan dalam bentuk sebuah pertemuan - pertemuan atau pun tudang sipulung antara polisi dan para siswa.

"Iya, kami berharap kedepannya, Pak Kasat meluangkan waktu untuk membina anak didik kami baik dari sisi kedisiplinan maupun pada sisi pengetahuan hukum, agar ini menjadi modal dan inspirasi bagi mereka untuk terus belajar dan belajar,"harap Mardiah.

Informasi yang di himpun lebih lanjut dari Kasat Samapta AKP. Paulus Kasno menyebutkan bahwa kegiatan Go To School akan terus di gelorakan.

"Ini program Sat Samapta yang akan kita gelorakan terus, tujuannya untuk mendekatkan polisi dengan pelajar, membiasakan pelajar patuh berlalu lintas, dan menjauhkan pelajar dari dampak negatif dari kenakalan remaja, seperti balapan liar,"ucapnya.

"Dan terkait dengan harapan dari Ibu Kepsek SMAN 2, kita siap tindak lanjuti, sejumlah rencana aksi telah kita siapkan, semoga ini akan bermanfaat bagi para pelajar SMAN 2 Parepare, " tutup AKP. Paulus Kasno, Kasat Samapta Polres Parepare.(Mup).

  • Bagikan