Theo Didapuk Jadi Ketua Kongres GMKI Ke-38 Karena Kader

  • Bagikan

MAKALE, BKM.FAJAR.CO.ID ---Ketua Panitia Kongres ke-38 GMKI Theofilus Allorerung yang juga Bupati Tana Toraja menegaskan, jika ia didapuk menjadi ketua panitia pelaksana karena kader GMKI bukan sebagai bupati.

Hal ini ditegaskan Theo saat konfrensi pers di gedung Tammuan Mali Makale, Sabtu (19/11), kemarin. "Mari sukseskan Kongres GMKI pilih pengurus baru dan cetuskan program strategis. Pemda Tana Toraja gelontorkan anggaran Rp1 miliar. Demikian pula bantuan Gubernur Sulsel kurang lebih Rp600 juta dan sumber lainnya sekitar Rp 100 juta,"ujar Theo.

Kongres GMKI di Tana Toraja, rencana dihelat (24-30/11/2022) mendatang, sementara persiapan panitia sudah 80 persen, dan peserta datang dari berbagai penjuru Indonesia yang diperkirakan 2.500 orang.  Kongres GMKI kali ini dibanjiri peserta lantaran Toraja memiliki banyak kelebihan, utamanya sektor pariwisata.

"Begitu banyak peserta tidak seimbang dengan kamar hotel tersedia, mereka menginap di rumah penduduk agar beradaptasi dengan kearifan lokal,"ujar Theo.

Selama kongres Tana Toraja disesaki ribuan peserta,  kemacetanpun  tak terhindarkan. Demikian pula obyek wisata kebanjiran pengunjung tidak ada diskon dan dispensasi retribusi masuk obwis, harga tiket normal berlaku umum.

Selama kongres GMKI dipastikan roda ekonomi masyarakat meningkat, termasuk UMKM, dan supenir khas Toraja akan laku.

Apalagi kongres ini dihadiri beberapa mentri, selain Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Mekopolhumkam), Prof Mahfud MD, juga Menteri Hukum dan Ham (Menkumham), Yasonna Laoly, Menparekraf, Sandiaga Uno dan Menpora, Zainuddin Amali,

  • Bagikan