Aplikasi Rewako Makassar untuk Efisiensi Persuratan

  • Bagikan

MAKASSAR, BKM.FAJAR.CO.ID -- Sekretaris Daerah Kota Makassar M Anshar melaunching aplikasi persuratan digital yang diberi nama Relasi Warga Kota Makassar (Rewako Makassar).

Aplikasi ini digagas dan dirancang oleh Bagian Umum Setda Makassar untuk mengefisienkan prosedur persuratan yang masuk.

Juga merupakan inovasi dalam rangka pelaksanaan aksi perubahan Pelatihan Kepemimpinan Administrator di LAN yang saat ini dilaksanakan Kepala Bagian Umum Setda Makassar M Fajrin Pagarra.

Fajrin menerangkan melalui aplikasi ini, warga Makassar yang mengajukan persuratan tidak perlu lagi datang ke Kantor Wali Kota Makassar.

Cukup memfoto surat yang akan dimasukkan ke Pemkot Makassar, selanjutnya membuka aplikasi yang telah disiapkan dan mengunduh surat.

Selanjutnya, ada form yang diisi dengan mencantumkan nomor WhatsApp dan alamat email. Jadi OPD manapun yang didisposisi untuk mendaklanjuti surat tersebut, bisa berkoordinasi langsung melalui WA ataupun email.

Setelah surat kita masuk ke aplikasi tersebut, nanti akan keluar nomor resi suratnya," ungkap Fajrin, Minggu (30/10).

  • Bagikan

Exit mobile version