Zadrak  Tombeg Siap Bertarung Pilkada Tana Toraja

  • Bagikan

MAKALE, BKM.FAJAR.CO.ID-- Ketua DPC Partai Gerindra Tana Toraja, dr Zadrak Tombeg terus panaskan mesin politik partai jelang Pemilukada 27 November 2024.

Zadrak gelar konsolidasi, Selasa (26/3) hadirkan semua caleg terpilih Pileg 14 Pebruari 2024 lalu dan pengurus partai serta kader lainnya.

Kesempatan itu dr Zadrak Tombeg menyatakan kesiapannya maju bertarung calon Bupati Tana Toraja periode 2024-2029.

Zadrak percaya diri maju dikontestasi Pilkada Tana Toraja tolok ukurnya kemenangan Capres-Cawapres Prabowo-Gibran (Pragib) di Bumi Lakipadada 73 persen.

Demikian pula perolehan kursi DPRD Tana Toraja meroket hingga 200 persen. Sebelumnya partai Gerindra kontrol dua kursi Pileg 2019, pileg 2024 menjadi 6 kursi.

Selain itu partai Gerindra juga pemenang pemilu 2024 pecundangi parpol rival politik lainnya total perolehan suara 29.770, disusul partai Golkar 29.445 suara, kemudian partai Nasdem 21.647 suara.

Prestasi dipersembahkan dr Zadrak ke partai Gerindra kurun waktu setahun terakhir buah kerja keras keluarga besar partai Geridra dan stake holder lainnya.

  • Bagikan