"Pasti kami menyerap aspirasi siapa-siapa saja yang berhak mendapatkan bantuan beras. Tentu kami terus akan melakukan pengecekan-pengecekan di masyarakat," jelasnya.
Fahidin lebih dalam mengaku akan meminta data-data pembagian Bantuan Pangan Pemerintah alokasi Juni dan Juli 2025 ini. Selanjutnya data-data itu, akan dibagikan kepada 40 anggota DPRD Bulukumba.
"Itu untuk memastikan bahwa kami melakukan pengawasan melekat di masyarakat. Apalagi kita akan melakukan reses pada pertengahan Juli 2025. Salah satu agenda reses kita nanti, terkait yang mendapatkan bantuan di masyarakat," imbuhnya.
Sebelumnya diberitakan, Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf melepas secara resmi 529 ton beras Bantuan Pangan Pemerintah di Pelataran Gedung Pinisi Bulukumba, Rabu Juli 2025. Bantuan ini, diperuntukkan kepada 26.456 Penerima Bantuan Pangan (PBP) di sepuluh kecamatan.
Pelepasan dihadiri oleh Pimpinan Perum Bulog Cabang Bulukumba Farid Nur, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bulukumba Fahidin HDK, Dandim 1411/Blk Letkol Inf Sarman, Kajari Bulukumba Banu Laksmana, serta Kapolres Bulukumba diwakili personel yang tergabung dalam Satgas Pangan.
Selain itu, juga hadir beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Bulukumba, beberapa Lurah dan Kepala Desa, serta puluhan masyarakat penerima manfaat bantuan pangan beras.(ful)