Polres Luwu Tanggap Banjir Ponrang, Evakuasi Ibu Hamil hingga Amankan Jalur Trans Sulawesi

  • Bagikan

Dalam penanganan bencana ini, Wakapolres Luwu Kompol Misbahuddin, SH turut terjun langsung ke lapangan. Salah satu aksi kemanusiaan yang dilakukan yakni mengevakuasi seorang ibu hamil bernama Alini (23) yang akan melahirkan dari Puskesmas Ponrang ke fasilitas kesehatan terdekat karena puskesmas juga terdampak banjir.

Tak hanya itu, Wakapolres bersama personel lainnya turut membersihkan tumpukan sampah yang menyumbat aliran air di kawasan perempatan traffic light Padang Sappa untuk mencegah meluasnya banjir.

“Kami dari Polres Luwu akan terus hadir di tengah masyarakat untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan warga. Penanganan ini adalah bentuk nyata kepedulian institusi kepolisian terhadap kondisi sosial dan kemanusiaan,” ujar Kompol Misbahuddin, SH mewakili Kapolres Luwu AKBP Arisandi.

Tampak hadir dalam penanganan bencana ini Kapolsek Ponrang Iptu A. Akbar, Kasat Polairud Polres Luwu AKP Suhardi, Kasat Samapta AKP Py Catur Suhendra, Kasat Lantas AKP Sarifuddin, Kasubag Faskon Polres Luwu AKP Cecep Hudaya, S.Sos, serta Kasiwas AKP Muslih bersama jajaran personel dari Polsek Ponrang dan Polres Luwu lainnya yang turut sigap membantu warga di lokasi terdampak.

Situasi saat ini masih dalam pemantauan intensif, dan personel Polres Luwu terus berjaga di lapangan hingga kondisi kembali normal.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version