PAREPARE,BKM.FAJAR.CO.ID--Kepolisian Sektor (Polsek) Kawasan Pelabuhan Nusantara (KPN) Parepare kembali menggelar Jumat Curhat bersama warga di Jl. Andi. Manggau Kelurahan Ujung Sabbang Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Jumat 2 Agustus 2024.
Dalam kesempatan itu Kapolsek Kpn AKP Sukri Abdullah mengatakan Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata komitmen Polres Parepare dan Polsek Jajaran dalam melayani dan mendengarkan aspirasi warga.
"Jumat Curhat ini merupakan sarana mendekatkan Polri dengan masyarakat, mendengarkan keluhan, saran dan masukan dari warga terhadap berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat," ujarnya
Selama kegiatan Jumat Curhat, berbagai keluhan dan masukan yang di utarakan warga kelurahan Ujung Sabbang.