Peserta Evaluasi Kinerja Panwaslu Kecamatan di Parepare di Cukup Tinggi

  • Bagikan

Fadly Azis, Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Sengketa berharap agar para peserta evaluasi dapat melewati seleksi dengan baik dan kembali bergabung dengan Bawaslu Kota Parepare untuk melanjutkan peran mereka dalam pengawasan pemilihan di masa depan.

"Pelaksanaan pemilu yang sukses di Kota Parepare tanpa insiden adalah bukti keberhasilan kerja keras Panwaslu Kecamatan selama proses pemilu," tambahnya.

Selanjutnya Koordinator divisi hukum, pencegahan, partisipasi masyarakat dan hubungan masyarakat, Susilawati mengatakan kinerja baik, Integritas dan komitmen kuat tentu akan menjadi salah satu penilaian.

"Kami berharap panwascam yang nantinya dinyatakan lulus evaluasi kinerja dapat terus menjaga Integritas dan berkinerja lebih baik lagi dalam pelaksanaan pengawasan Pilkada 2024".

Setelah tahap tes peserta existing yang dijadwalkan selesai tanggal 02 Mei 2024, akan dilanjutkan pengumuman pendaftaran bagi pendaftar baru untuk Kecamatan yang masih kosong, jadwal pengumumannya mulai tanggal 03 Mei 2024.(Mup)

  • Bagikan

Exit mobile version