Dua Unsur Forkopincam Duduk Bersama Buruh Harian Curhat Tentang Kamtibmas

  • Bagikan

PAREPARE ,BKM.FAJAR.CO.ID--Komandan Rayon Militer (Danramil) 1405-02/ Soreang Kapten Czi Zainuddin mendampingi Kapolsek Soreang Polres Parepare AKP. H. Muh. Amin, dalam rangka kegiatan program polri Jumat curhat yang dilaksanakan di area gudang PT. Pusri (Pupuk Sriwijaya) yang terletak di jalan H.A.M. Arsyad kelurahan wattang Soreang kecamatan Soreang kota Parepare pada Jumat 2 Pebruari 2024.

Kegiatan tersebut dengan mengusung harapan peningkatan kualitas situasi kamtibmas, dua unsur Forkopincam ini duduk bersama
dengan 30 orang buruh harian PT. Pusri, nampak pula hadir Kepala Gudang PT Pusri, Mubarak.

Di kesempatan ini pula, Danramil Soreang, Zainuddin yang berkesempatan menyampaikan pesan mengatakan, untuk mewujudkan Kamtibmas yang kondusif dan solid, dibutuhkan peran serta dari semua lapisan masyarakat yang ada di Kota Parepare, termasuk dari kalangan buruh harian PT. Pusri.

“Jika kita Solid, maka kita akan mampu menjaga kamtibmas, keamanan dan kenyamanan dapat terjaga, untuk itu TNI Polri sangat membutuhkan peran serta dari masyarakat, termasuk dari kalangan para buruh PT. Pusri, peran itu bisa berbentuk pro aktif kita menyampaikan kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa jika terjadi sesuatu di lingkungan kita sendiri,” kata Danramil Soreang, Zainuddin.

Bukan hanya sebatas pesan, bahkan Danramil Soreang menyatakan kesediannya untuk bersama – sama dengan Kapolsek Soreang menangani permasalahan – permasalahan yang ada ditengah masyarakat.

  • Bagikan