Timsel Calon Anggota Bawaslu Zona 3, Sosialisasi di Kota Parepare

  • Bagikan

PAREPARE,BKM.FAJAR.CO.ID--Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Parepare - Tim Seleksi (Timsel) calon anggota Bawaslu dienam Kabupaten/Kota pada zona 3 Sulsel periode 2023-2028 mendatang melakukan sosialisasi di kantor sekretariat Bawaslu Kota Parepare, Rabu 24 Mei 2023.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan pemerintah daerah, Ketua dan Anggota Bawaslu Kota Parepare, perwakilan perguruan tinggi, tokoh masyarakat, dan organisasi masyarakat, serta tim seleksi yang hadir adalah Ketua Timsel Zona 3 Prof. Arrijani, Muhajir, dan Muhammad Alfa Sikar.

Ketua Timsel, Arrijani menyampaikan, "Saat ini kita melakukan sosialisasi soal tahapan pengumuman pendaftaran. Terutama mensosialisasikan soal tugas dan wewenang Bawaslu kepada masyarakat".

Ia menjelaskan mekanisme pendaftaran calon anggota Bawaslu Kabupaten/Kota bahwa pendaftaran dimulai pada 29 Mei - 7 juni 2023 dan perbaikan berkas 8 - 10 juni.

Adapun pengumuman masa perpanjangan, 12 juni 2023. Dan perpanjangan masa pendaftaran (jika diperlukan) yakni selama 13-15 Juni 2023. Adapun tahapan tes kesehatan dilakukan mulai 4-6 Juli 2023. Kemudian tes wawancara pada 7-12 Juli 2023.

  • Bagikan