Wabup Pinrang: Menurunkan Angka Stunting Dibutuhkan Kreatif dan Inovatif

  • Bagikan

PINRANG,BKM FAJAR CO. ID– Wakil Bupati Pinrang H Alimin dalam rapat Koordinasi Tim Percepatan Penanganan Stunting (TPPS) mengungkapkan pentingnya membangun kerjasama lintas sektor dalam penanganan stunting.

Hal ini, lanjutnya, merupakan upaya dalam konvergensi untuk penanganan stunting agar setiap tahun angka prevalansi stunting dapat menurun secara signifikan.

Wabup Alimin tak lupa mengingatkan agar dalam penanganan stunting Data yang telah tersedia dapat digunakan sebagai dasar pengambilan setiap kebijakan berkenaan dengan program penanganan stunting.

  • Bagikan