Siswa UPT SDN 161 Pinrang Juara Satu Pantomim FLS3N Tingkat Kabupaten, Siap Wakili Pinrang di Tingkat Provinsi

  • Bagikan

PINRANG , BKM.FAJAR.CO.ID – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan dunia pendidikan Kabupaten Pinrang. Di bawah kepemimpinan Andi Harisuddin, S.Pd., M.Pd., sebagai Kepala UPT SDN No. 161 Pinrang, dua anak didiknya berhasil meraih Juara Pertama Cabang Pantomim FLS3N pada lomba tingkat kabupaten Pinrang.

Pasangan muda berbakat Jibril dan Adam tampil gemilang hingga mengantarkan nama sekolah dan daerah mereka sebagai wakil Kabupaten Pinrang untuk berlaga di ajang tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Menurut Andis—sapaan akrab Andi Harisuddin—keberhasilan ini merupakan buah dari kerja sama dan kolaborasi yang baik antara para guru, orang tua siswa, serta semangat juang anak-anak dalam berlatih. Ia mengaku sangat bangga dengan capaian ini.

  • Bagikan