PINRANG, BKM.FAJAR.CO.ID – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kabupaten Pinrang menyambut hangat kehadiran para Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) se-Kabupaten Pinrang dalam sebuah pertemuan yang berlangsung penuh semangat kolaboratif. Kegiatan ini digelar di Aula Kantor Dinas Koperasi dan UMKM pada Senin (26/5).
Plt. Kepala Dinas Koperasi Kabupaten Pinrang, Kent Mukti Ali, SE., M.Si, menyampaikan apresiasi atas sinergi yang telah terjalin dengan para pendamping PKH. Dalam kesempatan tersebut, beliau juga mengungkapkan bahwa saat ini pihaknya tengah mematangkan pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, sebuah program strategis yang telah memasuki tahap penyelesaian administrasi.
“Koperasi Merah Putih bertujuan untuk memberdayakan masyarakat desa dan kelurahan melalui usaha bersama. Program ini juga mendorong pemanfaatan potensi lokal secara maksimal,” jelasnya.
Ia berharap para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH di setiap desa dapat menangkap peluang yang ditawarkan oleh program ini untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian ekonomi keluarga.