Bupati Irwan Hamid: Kebersamaan dan Kekompakan Kunci Utama Menjaga Jati Diri Sebagai Orang Pinrang

  • Bagikan

Sementara itu, Wakil Bupati Kutai Timur H. Mahyunadi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kehadiran Bupati Pinrang.

Dirinya menilai, kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Pinrang ini menjadi bentuk nyata dukungan terhadap eksistensi diaspora Pinrang yang telah lama menetap dan memberi warna tersendiri di Kutai Timur.

“Ini bukan sekadar kunjungan biasa, tetapi simbol eratnya tali persaudaraan antara dua daerah yang terpisah jarak namun dipersatukan oleh ikatan emosional dan semangat kebersamaan,” ungkap Wabup Mahyunadi.

Untuk diketahui, kehadiran Bupati Irwan di Kabupaten Kutai Timur merupakan bagian dari kunjungan kerja dalam rangka menjalin potensi kerja sama antardaerah, sekaligus menghadiri agenda pelantikan pengurus Badan Pengurus Cabang Kerukunan Keluarga Pinrang (KKP) Kabupaten Kutai Timur.

Diketahui, diaspora asal Kabupaten Pinrang yang kini bermukim di Kutai Timur mencapai puluhan ribu jiwa, tersebar di berbagai sektor dan memiliki kontribusi nyata terhadap pembangunan di daerah tersebut.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang A. Calo Kerrang, Ketua TP PKK Hj. A. Sri Widiyati A. Irwan, sejumlah Kepala OPD, dan rombongan Pemerintah Kabupaten Pinrang lainnya.(Alman)

  • Bagikan