Menurut keterangan teman-temannya, almarhum Moudita memang dalam keadaan sakit. Ia disebutkan beberapa mengalami sesak napas. Namun yang bersangkutan tidak ke rumah sakit, karena katanya BPJS-nya menunggak.
Berita duka ini memicu rasa sedih di grup-grup internal. Di Grup Dosen FISIP, Ketua Departemen Sosiologi FISIP Unhas, Dr Muh Ramli AT, menyampaikan duka cita mendalam."Mohon do'a atas kelapangan perjalanan almarhumah ke haribaan Sang Khalik," tulis Dr Ramli.
Sementara itu, Kabag Humas Unhas, Dr Ishaq Rahman mengucapkan Innalillahi wa innailaihi rojiun. Merespon kabar yang beredar, kami konfirmasi bahwa benar telah ditemukan seorang mahasiswa Unhas program studi Sosiologi Angkatan 2020 atas Moudita Hernanda Puri, telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di kamar kost-nya yang terletak di Jalan Sahabat, Tamalanrea.(*)