PINRANG , BKM FAJAR.CO.ID--Kapolres Pinrang, AKBP Edy Sabhara Manga Barani, S.I.K., bersama rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke Mapolsek Lembang dan Mapolsek Duampanua, Kabupaten Pinrang, pada Selasa (22/04/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari silaturahmi dan penguatan internal antara pimpinan dan jajaran personel di wilayah hukum Polres Pinrang.
Kapolres bersama rombongan pejabat utama Polres Pinrang, di antaranya Kabag SDM, para Kasat, Kasi, dan personel lainnya tiba di Mapolsek Lembang sekitar pukul 13.55 WITA dan disambut langsung oleh Kapolsek Lembang IPTU H. Ridwan Mustari, S.Pdi., M.H., beserta seluruh personel. Kegiatan dilanjutkan dengan pengarahan dari Kapolres di aula Polsek Lembang.
Dalam arahannya, Kapolres memperkenalkan diri terlebih dahulu kemudian menekankan pentingnya HTCK, kedisiplinan, etika, serta penerapan SOP dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Beliau juga mengingatkan agar seluruh personel menjauhi narkoba, karena menurutnya, narkoba tidak hanya merusak diri sendiri tetapi juga institusi secara keseluruhan.
“Apabila ada anggota yang terbukti terlibat narkoba, maka tidak segan-segan akan diproses PTDH (Pemberhentian Tidak Dengan Hormat),” tegas Kapolres.
Kapolres juga menegaskan pentingnya menjaga hierarki dalam kedinasan, yaitu senior dan yunior harus saling menghormati dan menghargai. Tidak boleh ada yang melambung mendahului. Namun, beliau menambahkan bahwa jika berkaitan dengan urusan pribadi, personel diperbolehkan langsung berkoordinasi dengan Kapolres.