Dandim 1404 Pinrang Tegaskan Komitmen TNI Dukung Ketahanan Pangan Nasional

  • Bagikan

PINRANG, BKM.FAJAR.CO ID – Komandan Kodim 1404 Pinrang, Letkol Inf. Abdullah Mahua, S.HI., M.M., menyatakan komitmen TNI dalam mendukung program ketahanan pangan nasional usai melaksanakan penanaman padi bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Desa Mattiro Tasi, Kecamatan Mattiro Sompe, Kabupaten Pinrang, Rabu (23/4).

Kegiatan ini merupakan bagian dari Gerakan Menanam Padi Serentak di 14 Provinsi, yang digagas oleh Presiden Republik Indonesia, Jenderal (Purn) H. Prabowo Subianto. Di Kabupaten Pinrang, kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Irwan Hamid dan turut dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Pinrang H.A. Nasrun Paturusi, Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Andi Sinapati Rudy, Camat Mattiro Sompe A. Ramlan Nasir, Kapolsek Mattiro Sompe AKP Demianus, Kepala Desa Mattiro Tasi Amor Paturusi, serta para kelompok tani dan penyuluh pertanian.

Usai kegiatan, Letkol Inf. Abdullah Mahua menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam gerakan ini adalah bentuk nyata dukungan terhadap ketahanan nasional melalui sektor pertanian.

“Kami dari jajaran TNI, khususnya Kodim 1404 Pinrang, siap mendampingi dan membantu petani dalam segala aspek, mulai dari penanaman hingga distribusi hasil. Ketahanan pangan adalah bagian dari ketahanan negara. Kita semua punya tanggung jawab untuk menjaganya,” tegasnya.

  • Bagikan