TAKALAR,BKM.FAJAR.CO.ID--Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM membuka secara langsung Talkshow Pendidikan 2025 “Future Leadership dalam Perspektif Kepemimpinan Sekolah" yang diselenggarakan oleh Sekolah Islam Athira Makassar di Ruang Pola Kantor Bupati Takalar, Selasa 22/04
Dalam sambutannya, Bupati Takalar mengatakan bahwa," kegiatan ini bisa menjadi tempat berbagi dan saling berbagi pengalaman tentang pendidikan, sekolah athira merupakan sebuah yayasan yang mempunyai pengalaman dan telah melahirkan siswa-siswa yang mumpuni.
"Ada sekolah unggulan di Takalar mulai dari tingkat PAUD, SD dan SMP, sehingga dengan kegiatan ini para Kepala Sekolah dapat saling berbagi pengalaman dalam meningkatkan mutu pendidikan di Takalar sehingga kedepan takalar akan melahirkan sekolah dan murid yang berprestasi"Tungkas Daeng Manye.
Sementara itu, Ketua Panitia dalam laporannya meyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini untuk mengenalkan kepemimpinan masa depan pada satuan pendidikan dan juga mengenalkan manajemen sekolah berbasis Balanced Scoredcard dalam peningkatan mutu.