Tata Pedagang di CFD Boulevard, Pemkot Larang Pedagang Jualan di Sisi Utara

  • Bagikan

MAKASSAR, BKM.FAJAR.CO.ID — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menginstruksikan penataan para pedagang yang berjualan di Car Free Day (CFD) Jalan Boulevard setiap hari Minggu. 

Instruksi itu dikeluarkan setelah Appi, sapaan akrabnya melalukan sidak di area CFD Boulevard pekan lalu. 

Orang nomor satu Makassar itu meminta kepada Camat Panakkukang, Ari Fadli untuk melakukan penataan ulang para  pedagang kaki lima (PKL) maupun pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang berjualan di lokasi tersebut. 

Penataan ini bertujuan untuk mengembalikan fungsi CFD sebagai ruang publik untuk aktivitas olahraga dan rekreasi.  

Evaluasi akan dilakukan berdasarkan beberapa aspek, antara lain, jumlah pedagang yang beroperasi, tata penempatan lapak, keseragaman tenda, pengadaan posko terpadu dan penyediaan tempat parkir

“Komitmen kita jelas untuk menciptakan kondisi CFD yang aman dan nyaman, serta dapat dinikmati masyarakat,” ujar Munafri.  

  • Bagikan