Muh Ilyas: Pengelola CFD Boulevard Berupaya Pelaku Usaha Nyaman Berjualan

  • Bagikan
ist BAHAS--Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin (kaos hitam), bersama Camat Panakkukang, Ari M Fadli (kiri) dan Ketua Komunitas Masale,Muh Ilyas Kunta (tengah) foto bersama usai membahas penataan CFD Boulevard di salah satu warung kopi, baru-baru ini.

MAKASSAR,BKM.FAJAR.CO.ID--Ketua Komunitas Masale,Muh Ilyas Kunta, yang mengelola aktivitas pelaku usaha mikro,kecil dan menengah (UMKM) yang berjualan setiap minggu di lokasi Car Free Day (CFD) Jalan Boulevard, Kota Makassar turut angkat bicara terkait penataan pedagang di lokasi tersebut.

Sebagai ketua, Pak Ichal sapaan akrabnya mengatakan, pengelola akan mengupayakan dan berusaha semaksimal mungkin agar para pelaku usaha yang terkena imbas penataan bisa kembali merasa nyaman beraktivitas di CFD.Termasuk masyarakat yang ikut berolahaga juga merasa nyaman karena pedagang lebih tertib aman dan nyaman.

"Terima kasih ke Bapak Wali Kota dan Pak Camat Panakkukang atas arahan dan petunjuknya bagaimana CFD kedepan bisa lebih baik. Kami pengelola siap melakukan penataan dan pembenahan agar pedagang lebih nyaman berjualan, dan masyarakat juga nyaman berolahraga,"ujar Muh Ilyas Kunta.

Hanya saja, jelas Ilyas, yang dibutuhkan pengelola dan pemerintah kota agar pedagang tertata rapi, tidak kumuh dan tetap bersih dan masyarakat juga nyaman berolahraga.

Sebelumnya, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menginstruksikan penataan para pedagang yang berjualan di Car Free Day (CFD) Jalan Boulevard setiap hari Minggu.

Instruksi itu dikeluarkan setelah Appi, sapaan akrabnya melalukan sidak di area CFD Boulevard pekan lalu.

  • Bagikan

Exit mobile version