Dramatis Korban Longsor Buakayu Dirujuk ke RSUD Lakipadada

  • Bagikan

Diketahui para korban warga Sasak, Kecamatan Bittuang. Keempatnya korban luka serius diantaranya, Yohana Bula (38), mengalami luka lecet kaki kanan dan jari kaki kiri, serta trauma kepala ringan, Tabita Makanna (31), luka lecet bagian lutut dan nyeri perut.

Demikian pula Tamar Lepsa (24), patah tulang lengan atas, patah pergelangan tangan, dan patah tulang selangka kiri, serta Adolvina Patodingan (45), mengalami trauma kepala sedang.

Kasi Dokkes Polres Tana Toraja, Ipda dr. Dwi Mindri Manda katakan, para korban segera melakukan tindakan medis awal sebelum proses rujukan, semua berjalan lancar dan pasien saat ini dalam penanganan lebih lanjut di RSUD Lakipadada, singkat dr Dwi Mindri (agus).

  • Bagikan