Polres Luwu Hadir untuk Negeri : Bakti Sosial dan Trauma Healing bagi Korban Banjir Suli

  • Bagikan

LUWU,BKM.FAJAR.CO.ID-- Kepedulian terhadap sesama kembali ditunjukkan oleh Polres Luwu melalui kegiatan bakti sosial (baksos) kepada warga terdampak banjir di sejumlah titik di Kecamatan Suli dan Suli Barat, Kabupaten Luwu. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin (14/04/2025), sebagai bentuk respon cepat Polri terhadap musibah yang terjadi akibat curah hujan tinggi sehari sebelumnya.

Bakti sosial tersebut melibatkan personel gabungan dari Polres Luwu, Polwan, serta anggota Polsek Suli. Kegiatan dipimpin langsung oleh Wakapolres Luwu Kompol Misbahuddin, S.H., didampingi oleh Kasat Lantas Polres Luwu AKP Sarifuddin, S.H., M.H., dan Kapolsek Suli AKP Idris.

Dalam kegiatan ini, personel membagikan bantuan berupa bahan makanan instan, air mineral, sarung, perlengkapan kebersihan, dan kebutuhan dasar lainnya. Bantuan disalurkan langsung ke rumah-rumah warga serta lokasi terdampak seperti Kelurahan Suli, Desa Malela, Lempopacci, Murante, dan Buntu Kunyi.

Wakapolres Luwu Kompol Misbahuddin, S.H., yang mewakili Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si., menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kehadiran dan kepedulian Polri terhadap masyarakat.

“Kami hadir untuk memberikan bantuan langsung kepada warga terdampak. Ini adalah bentuk pengabdian kami, bukan hanya dalam hal keamanan, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang peduli. Polres Luwu akan selalu siap membantu masyarakat dalam kondisi apapun,” ujar Kompol Misbahuddin.

  • Bagikan