Serah terima jabatan ini turut dihadiri oleh Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, Andi Calo Kerrang, Dandim 1404/Pinrang Letkol Inf. Abdullah Mahua, S.H.I., M.M., serta Danyonif 721/Makkasau, dan sejumlah pejabat utama Polres Pinrang.
Acara berlangsung dengan penuh khidmat, diwarnai dengan prosesi serah terima serta penampilan penghormatan dari jajaran Polres Pinrang. Kegiatan ini menjadi momen penting dalam upaya menjaga kesinambungan kepemimpinan dan pelayanan kepada masyarakat.(Alman)