Wabup Pinrang Sudirman Bungi Ikuti Rapat Koordinasi Percepatan Penurunan Stunting

  • Bagikan

PINRANG, BKM.FAJAR.CO.ID — Wakil Bupati Pinrang, Sudirman Bungi, S.IP., M.Si, mengikuti Rapat Koordinasi Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang digelar secara daring dari Ruang Jendela Lasinrang, Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Kabupaten Pinrang, Rabu (9/4).

Rapat yang dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Hj. Fatmawati Rusdi, ini membahas capaian penanganan stunting dalam beberapa tahun terakhir yang dinilai telah menunjukkan perkembangan signifikan di berbagai daerah.

Wakil Gubernur Sulsel dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada seluruh daerah, termasuk Kabupaten Pinrang, atas kinerja Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) yang terus menunjukkan komitmen dan konsistensi dalam menurunkan angka stunting.

Meski begitu, dirinya berharap upaya yang telah dilakukan tidak berhenti sampai di sini. Menurutnya, seluruh pihak harus terus menggalakkan kerja kolaboratif demi mencapai target Sulawesi Selatan bebas stunting.

Menanggapi hal ini, Wabup Sudirman menyampaikan keyakinannya bahwa dengan komitmen dan kerja bersama, stunting di Kabupaten Pinrang dapat terus ditekan bahkan dieliminasi secara menyeluruh.

  • Bagikan