“Momentum ini adalah bukti nyata komitmen kita dalam mendukung program swasembada pangan nasional. Terima kasih kepada para petani yang telah bekerja keras, juga kepada TNI, Polri, dan seluruh stakeholder yang terus bersinergi,” ujar Bupati Luwu.
Sementara itu, Kapolres Luwu, AKBP Arisandi, juga mengungkapkan dukungannya terhadap ketahanan pangan yang menjadi prioritas pemerintah pusat.
“Polri siap mendukung dan mengawal setiap program nasional, termasuk ketahanan pangan. Kebersamaan kita di sini adalah simbol dari semangat gotong royong dan kolaborasi lintas sektor untuk kemajuan daerah,” ungkap AKBP Arisandi.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Sekda Luwu Drs. H. Sulaiman, M.M., Ketua DPRD Kabupaten Luwu Ahmad Gazali, S.E., Pabung Kodim 1403/Palopo Mayor Kav. Suparman, Kapolsek Belopa AKP Dr. Marino, para kepala OPD, camat, kepala desa se-Kecamatan Belopa Utara, penyuluh pertanian, serta masyarakat setempat.(*)