Bupati dr Zadrak Teken MOU Dengan BPJS Ketenagakerjaan Lindungi Pekerja Rentan

  • Bagikan

MAKALE, BKM, FAJAR.CO.ID--Bupati Tana Torraja dr Zadrak Tombe, Senin (24/3) kemarin teken lanjutan Pemda kerjasama BPJS Ketenagakerjaan perlindungan kepada 5 ribu pekerja rentan. Tahun 2024 lalu sekitar 5 ribu pekerja rentan sudah dilindungi BPJS.

Bupati Tana Toraja teken lanjutan kerjasama Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palopo Haryanjas Pasang Kamase, disaksikan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tana Toraja Sulis Indrayani, dan Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi Tana Toraja Tupa' Batara Randa.

Kepada media dr Zadrak katakan, lanjutan kerjasama Pemda Tana Toraja-BPJS Ketenagakerjaan bentuk komitmen Pemda Tana Toraj memberikan perlindungan pekerja rentan bekerja lebih tenang dan nyaman seperti petani, tukang ojek, sopir, 'pamba’ta' (penyadap aren) dan lainnya, singkat Zadrak.

  • Bagikan

Exit mobile version