PINRANG, BKM.FAJAR CO ID - Rotasi jabatan di tubuh Polri pada lingkungan Polda Sulsel kembali bergulir, sejumlah pejabat termasuk Kapolres jajaran Polda Sulsel juga mengalami mutasi.
Salah satu yang masuk dalam daftar mutasi berdasarkan surat telegram Kapolri dengan nomor : ST/491/III/2025 yakni Kapolres Pinrang AKBP Andiko Wicaksono. S.Ik
AKBP Andiko Wicaksono. S.Ik kini diangkat sebagai Kasubbagbeklat Bagdamkeman Romisinter Divhubinter Polri.
Posisi Kapolres Pinrang akan diisi oleh AKBP Edy Sabhara Manggabarani, S.I.K. yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 3 Ditreskrimum Polda Sulsel.
Ketua Ikatan Wartawan Online Kab. Pinrang yang akrab disapa marlin angkat bicara dengan beredarnya Surat Telegram Kapolri yang berisi 43 nama personil pada lingkungan Polda Sulsel mengalami rotasi jabatan salah satunya Kapolres Pinrang.