Kasat Intelkam Polres Pinrang Pimpin Pembagian Takjil Bersama BEM Institut Cokroaminoto

  • Bagikan

PINRANG, BKM.FAJAR.CO.ID – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H, Kasat Intelkam Polres Pinrang, AKP Irwin Amran, S.Sos., M.H, memimpin kegiatan pembagian takjil yang diwakili oleh anggota Unit III (Sosbud) Sat Intelkam bersama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Institut Cokroaminoto. Kegiatan ini berlangsung di pertigaan Jalan Jenderal Sudirman – Jalan Sukawati Tugu Lasinrang, pada pukul 17.00 WITA.

Sebanyak 30 mahasiswa turut serta dalam aksi sosial ini, yang menjadi bentuk kolaborasi antara kepolisian dan mahasiswa dalam mempererat hubungan dengan masyarakat. Pembagian takjil ini tidak hanya bertujuan untuk berbagi rezeki kepada pengguna jalan yang melintas, tetapi juga sebagai wujud kebersamaan dan kepedulian sosial selama bulan Ramadhan.

Presiden Mahasiswa (Presma) Institut Cokroaminoto Pinrang, Abd Muqram Mubarak, menegaskan bahwa sinergi antara mahasiswa dan kepolisian sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.

  • Bagikan