PINRANG, BKM.FAJAR.CO.ID -- Bupati Pinrang Masa Jabatan 2025-2030 yang baru dilantik beberapa hari yang lalu memaparkan Visi dan Misinya serta program-program prioritas untuk 5 tahun ke depan dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Pinrang, Senin, 3 Maret 2025, bertempat di ruang rapat paripurna DPRD Pinrang.
Dalam pidato sambutannya Bupati Irwan Hamid menjelaskan, “sebagaimana kita pahami bersama bahwa kegiatan yang dilaksanakan hari ini merupakan amanat dari Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor: 100.2.4.3/4378/SJ Tentang Penegasan dan Penjelasan Terkait Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Nasional Tahun 2024 yang mengharuskan kami sebagai Bupati dan Wakil Bupati yang telah dilantik untuk menyampaikan Pidato Sambutan dihadapan Sidang Paripurna DPRD. Hal ini sekaligus menjadi momentum dimulainya pengabdian kami sebagai Bupati dan Wakil Bupati dalam memimpin Kabupaten Pinrang untuk masa 5 Tahun ke depan”.
“untuk itu, sambung Irwan Hamid, perkenangkan kami memulai dengan memaparkan Visi dan Misi sebagaimana telah kami sampaikan secara prosedural kepada KPU serta telah kami sampaikan dan perjanjikan dengan masyarakat Pinrang di masa-masa kampanye”.
“Visi, Misi dan program-program prioritas ini, kata Irwan Hamid, ditetapkan melalui identifikasi isu-isu strategis pembangunan daerah berdasarkan observasi lapangan/kajian empiris serta analisa data survey. Isu-isu strategis tersebut meliputi: peningkatan dan pemerataan infrastruktur wilayah; produktivitas pertanian; kualitas pelayanan dasar bidang kesehatan dan pendidikan; kesehjateraan sosial ekonomi, lingkungan hidup dan prevelengsi mitigasi kebencanaan, kerawanan sosial serta kompetensi dan kinerja aparatur daerah”.
Sambung Irwan Hamid, “berdasarkan hal tersebut, maka kami sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pinrang periode 2025-2030 menyusun visi, misi dan program ini dengan mengacu kepada Asta Cita Presiden Prabowo, RPJPD Tahun 2025-2045 dan Rancangan Teknokratik RPJMD 2025-2030 yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Kabupaten Pinrang. selanjutnya, dilakukan internalisasi integratif melalui kajian analisis dengan merumuskan visi, misi dan program unggulan sendiri yang sinergi dalam mendukung terwujudnya Asta Cita presiden tersebut dengan tetap mengacu pada rumusan yang telah kami sampaikan ke KPU serta kami perjanjikan dengan masyarakat di masa kampanye”.
“adapun Visi kami, kata Irwan Hamid, adalah Pinrang berkelanjutan, Inklusif, Maju dan Mandiri (Pinrang Ber-IMAN). Visi tersebut merupakan representasi dari Visi Nasional Presiden yakni Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas. Berkelanjutan, merupakan komitmen untuk menjaga integritas segala sumber daya dengan menyeimbangkan seluruh unsur yang meliputi kebutuhan ekonomi, lingkungan dan kesejahteraan sosial”.
“bersama Indonesia Maju, sambung Irwan Hamid, direprentasikan oleh frase ‘Inklusif’ yang merupakan komitmen untuk menjadikan Pinrang sebagai tempat bersama yang tanpa diskriminasi serta menciptakan akses bagi seluruh lapisan masyarakat untuk berpartisipasi dalam pembangunan secara berkeadilan, meningkatkan kesejahteraan dan mengurangi kesenjangan antar kelompok dan wilayah. ‘Maju Mandiri’, merepresentasikan sebuah kondisi dimana Pemerintah bersama masyarakat Kabupaten Pinrang, 5 tahun ke depan mampu bersinergi melaksanakan pembangunan di semua sector serta memastikan pencapaiannya setara dengan atau lebih dari daerah maju dengan seoptimal mungkin, memanfaatkan segala potensi yang dimilki”.