Apel Akbar Menjadi Moment Perpisahan Sekaligus Pamit Bagi Bupati Selayar Muh Basli Ali dan Wabup H Saiful Arif di Akhir Masa Jabatannya

  • Bagikan

SELAYAR,BKM.FAJAR.CO.ID - Suasana haru menyelimuti peserta Apel Akbar Jajaran Pemerintah Daerah Kepulauan Selayar, (14/2/2025) di Lapangan Upacara Kantor Bupati Kepulauan Selayar,.Pasalnya apel ini menjadi momentum Muh. Basli Ali dan H. Saiful Arif mengakhiri masa jabatan sebagai Bupati dan Wakil Bupati.

Basli Ali dan Saiful Arif akan mengakhiri masa pemerintahannya per 20 Februari 2025 seiring pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Selayar terpilih pada Pilkada Serentak 2024 Lalu dihari yang sama.

Apel Akbar ini menjadi perpisahan sekaligus moment pamit bagi keduanya kepada jajaran pemerintahan, BUMN dan Instansi vertikal terkhusus kepada seluruh masyarakat Kepulauan Selayar.

Saat memimpin Apel, Basli Ali menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih yang sebesar besarnya kepada seluruh masyarakat, jajaran pemerintah daerah serta semua pihak yang telah mendukung jalannya roda pemerintahan.

Dirinya juga memohon maaf jika selama menjabat terdapat kekurangan dan kesalahan, baik disengaja maupun tidak disengaja.

"Semoga upaya dan kerja keras kita selama ini dapat menjadi amal baik bagi kita semua," Ujarnya

Lanjut Basli Ali mengatakan, ia bersama Wakil Bupati dan seluruh jajaran pemerintah daerah telah berusaha sebaik mungkin untuk membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat. Berbagai program dan kebijakan telah ia jalankan, mulai dari pembangunan infrastruktur, peningkatan pelayanan kesehatan, pendidikan, hingga penguatan ekonomi kerakyatan. 

  • Bagikan