Bapenda Bulukumba Ungkap Jurus Jitu Capai PBB di Atas 80 Persen

  • Bagikan

Lebih jauh, Andi Irma mengemukakan langkah berikutnya adalah bekerjasama dengan Kepala Desa, Lurah dan Camat untuk sosialisasi, sekaligus mengingatkan masyarkat untuk segera melakukan pembayaran pajaknya.

Dia berharap ke depan dengan adanya keorganisasian baru di Bapenda, struktur organisasinya yang menjalankannya agar konsisten melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai pelaksana OPD pengelolan pendapatan.

"Saat ini dilakukan juga dengan modifikasi format tagihan PBB dengan menampilkan daftar tunggakan mulai tahun 2014 sampai tahun berjalan, sehingga masyarakat juga dapat informasi secara jelas terkait PBB serta secara tidak langsung ikut mengawasi apabila ada penyalahgunaan pembayaran PBB," ujar Andi Irma.

Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bulukumba Kaspul BJ mengapresiasi kinerja Bapenda Bulukumba atas capaian PBB di atas angka 80 persen.

“Khusus di Badan Pendapatan kita berikan apresiasi atas capaian PBB di atas 80 persen,” jelas legislator partai Demorkat tersebut, beberapa waktu lalu kepada Koresponden Berita Kota Makassar di Bulukumba.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version