Hari ini Jumat, PGRI Tana Toraja Gelar Konferensi Kabupaten Masa Bakti 2025-2030 di Makale

  • Bagikan

MAKALE, BKM, FAJAR.CO.ID, PGRI Tana Toraja Jumat-Sabtu 24-25 Januari 2025 gelar konferensi Kabupaten di Hotel Lallangan Makale. Menggerakkan roda organisasi maka PGRI Kabupaten Tana Toraja kembali akan menggelar konferensi masa bakti 2025-2030 diikuti utusan dari cabang dan ranting se-Tana Toraja.

Demikian ditegaskan Sekretaris Umum PGRI Provinsi Sulsel, Dr Abdi, M.Si kepada media, Kamis (23/1/2025) malam di Makale.

Dijelaskan, Dr Abdi, PGRI Tana Toraja merupakan kabupaten ketiga di Sulsel yang menggelar konferensi setelah pertama PGRI Kabupaten Luwu Utara dan kedua PGRI Toraja Utara.

Konferensi ini adalah momen dan wadah bagi organisasi untuk melakukan konsolidasi karena akan melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan program kerja selama lima tahun masa periode kepengurusan.

Selain itu juga akan menyusun program kerja yang akan dilaksanakan dalam lima tahun kepengurusan lima tahun akan datang. Hal penting setiap kali konferensi adalah pemilihan kepengurusan PGRI masa bakti 2025-2030.

  • Bagikan

Exit mobile version