Monev Triwulan IV, DPRD Bulukumba “Kuliti” Kinerja OPD

  • Bagikan

BULUKUMBA,BKM.FAJAR.CO.ID-- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bulukumba, Fahidin HDK, menegaskan, pentingnya fungsi pengawasan DPRD dalam menjaga penyelenggaraan pemerintahan. Sebab itu, DPRD Bulukumba "menguliti" kinerja semua organisasi perangkat daerah (OPD).

"Sebagai bagian dari pengawasan DPRD, maka kita memantau apa yang sudah dilakukan oleh OPD di Triwulan IV," kata Fahidin kepada Berita Kota Makassar di Gedung DPRD Bulukumba, Senin (20/1).

Dia melontarkan pernyataan tersebut, di sela-sela rapat monitoring dan evaluasi (Monev) Triwulan IV pelaksanaan APBD Kabupaten Bulukumba tahun anggaran 2024.

Menurut Fahidin, DPRD akan melihat sejauh mana realisasi program hingga anggaran yang ada di semua OPD lingkup Pemkab Bulukumba. Dia juga menyebut pentingnya mengetahui utang yang belum terbayarkan.

"Termasuk proyek-proyek. Berapa proyek yang belum dibayarkan, berapa proyek yang KDP (Konstruksi Dalam Pengerjaan), berapa utang, berapa uang yang tersisa," jelas Fahidin.

"Jadi salah satu tujuan Monev kita, supaya menjaga evaluasi penyelenggaraan pemerintahan," tambah ketua DPC PKB Bulukumba tersebut.

Dalam proses Monev ini, kata Fahidin, akan dilihat bagaimana pandangan DPRD Bulukumba terhadap kinerja OPD. DPRD Bulukumba akan melihat kinerja tersebut, baik secara administratif maupun fisik.

  • Bagikan

Exit mobile version