Indira Yusuf Ismail Kenang Almarhum Alwi Hamu Tokoh Jurnalistik dengan Dedikasi Luar Biasa

  • Bagikan

“Beliau bukan hanya seorang wartawan hebat, tetapi juga visioner yang mampu menjadikan media sebagai pilar penting dalam mendukung demokrasi. Warisan beliau tentu akan terus hidup dalam karya-karya yang telah dihasilkan dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas,” tambahnya.

Indira juga menyampaikan doa agar Alwi Hamu mendapat tempat terbaik di sisi-Nya. Dia juga mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan agar diberikan kekuatan dan kesabaran.

“Semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT, diampuni segala dosanya, dan diberi tempat terbaik di surga-Nya. Kami juga mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” pungkas Indira.

Jenazah almarhum H. M. Alwi Hamu saat ini disemayamkan di rumah duka di Perumahan SPS Jalan Kembang Harum Utama D1/19, Kembangan, Jakarta Barat.

Jenazah pria kelahiran Parepare pada 28 Juli 1944 silam ini akan diterbangkan ke Makassar menuju rumah duka di Jalan Kapten Pierre Tendean Blok J No 14.

Rencananya, almarhum akan dimakamkan di pemakaman keluarga pada Minggu, 19 Januari 2025, tepat di samping makam istrinya, almarhumah Hj Nuraeni Gani Ottoh. (rhm)

  • Bagikan