Sebanyak 385 Kuota Jemaah Calon Haji Bulukumba Usianya Bervariasi

  • Bagikan

"Untuk usia jemaah calon haji Bulukumba bervariasi. Rata-rata di usia 50 sampai 65-an tahun," kata Hakim.

Hakim menuturkan jadwal pemberangkatan jemaah calon haji tahun ini. Kita dia, tanggal 1 Mei 2025 sudah dimulai pemberangkatan Gelombang 1 Kloter 1 masuk Asrama.

"Kuota awal tahun 2024 lalu berjumlah 386 orang. Setelah ada kuota tambahan, maka yang berangkat 435 jemaah. Untuk tahun ini, insya Allah akan bertambah seperti di tahun-tahun sebelumnya," imbuhnya.

Dia juga berharap agar seluruh jemaah calon haji Bulukumba bisa menyelesaikan tahapan penyelesaian Dokumen Haji tepat waktu. Selain itu, jemaah calon haji Bulukumba diharap mendapatkan Istitha'ah Kesehatan sebagai syarat pelunasan, serta dapat mengikuti dan memahami manasik haji.

"Semoga jemaah calon haji Bulukumba bisa menjalakan ibadah haji nantinya dengan baik atau sempurna dan menjadi Haji Mabrur. Mabrur maknanya alumni haji kembali ke tanah air/masyarakat sebagai manusia penyebar kebaikan," jelas Hakim.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version