PINRANG, BKM.FAJAR.CO.ID – Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Pinrang, Fauzan Eka Prasetia, S.H, M.H, mewakili Kepala Kejaksaan Negeri Pinrang, menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-53 yang dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-79. Acara yang digelar pada hari Jumat, 29 November 2024, berlangsung di halaman Kantor Bupati Pinrang.
Upacara tersebut dipimpin oleh PJ Bupati Pinrang, H. Ahmadi Akil, SE, MM, sebagai pembina upacara, dan dihadiri oleh jajaran Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) Kabupaten Pinrang, Sekretaris Daerah Andi Calo Kerrang, serta sejumlah tokoh pendidikan dan Aparatur Sipil Negara (ASN).