MAKASSAR,BKM.FAJAR.CO.ID--Seluruh siswa dan siswi kelas IX A di Madrasah Tsanawiyah Madani Alauddin tampak antusias mengikuti kegiatan sekolah yakni "Weekend Class Art" di Benteng Fort Rotterdam Makassar,Minggu (3/11),kemarin.
Kegiatan tersebut adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun bagi siswa kelas IX untuk memenuhi materi tentang seni lukis.
Wali Kelas IX A Mts Madani Alauddin, Satria Afrizky,S.Pd.M.Pd kepada beritakotamakassar.fajar.co.id mengatakan,tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk memberikan pengalaman estetik bagi siswa dalam eksplorasi seni rupa serta mengenal lebih dekat dengan Sang Maestro Lukis Tanah Liat (Clay Painting), Zainal Beta.Ia adalah seorang pelukis tanah liat satu satunya di dunia yang ada di Sulawesi Selatan.