Bank Indonesia Sulsel dan Pemda Bahas Upaya Akselerasi Ekonomi Berbasis Hilirisasi Sumber Daya Alam

  • Bagikan

MAKASSAR, BKM.FAJAR.CO.ID-– Bank Indonesia bersama seluruh pemerintah daerah dan regulator di Sulsel menggelar Rapat Koordinasi untuk memperkuat ekonomi dan keuangan.

Forum ini berlangsung di Ruang Baruga Phinisi, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Selatan, Kamis (17 /10) dihadiri berbagai instansi terkait seperti Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), serta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kemenkeu.

Rapat yang dipimpin Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulsel, Ricky Satria, membahas upaya mempercepat pertumbuhan ekonomi daerah melalui pengembangan sektor-sektor potensial.

Tema utama yang diangkat kali ini adalah akselerasi sektor perikanan dan peternakan, yang dinilai memiliki kontribusi besar terhadap ekonomi Sulawesi Selatan.

Ricky Satria menyampaikan pentingnya hilirisasi dalam sektor perikanan untuk memaksimalkan potensi yang ada.

Langkah-langkah yang disarankan meliputi pembentukan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) pangan untuk pengelolaan cold storage, diversifikasi pasar, dan peningkatan sertifikasi produk ekspor perikanan.

  • Bagikan