Peningkatan SDM Jadi Fokus Utama Jika Pasangan Maiki Terpilih Bupati

  • Bagikan

SINJAI,BKM.FAJAR.CO.ID-- Peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) akan jadi fokus pasangan Muzayyin Arif-A Ikhsan Hamid jika terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Sinjai.

Ada banyak segmen yang coba didorong. Mulai dari pelaku UMKM, ASN, pemuda, hingga para pekerja syariah (syara).

Berbagai pelatihan akan diberikan kepada para imam masjid, guru mengaji, imam desa, dan pekerja bidang keagamaan lainnya di Sinjai.

Muzayyin menuturkan, mereka adalah tulang punggung dalam membentuk generasi yang tak sekadar cerdas, namun juga berakhlakul-karimah.

Selain peningkatan SDM, pasangan Maiki itu juga akan menaikkan taraf kesejahteraan para pekerja syara tersebut.

"Tentu saja pemerintah daerah perlu memberi insentif yang lebih baik," ucap Muzayyin, Kamis, 3 Oktober 2024.

Jika kesejahteraan membaik, imbuh pembina Pondok Pesantren Darul Istiqamah itu, para pekerja syara bisa lebih fokus menjalankan perannya. Peran yang tidak main-main. Sebab pengaruhnya besar dalam pembangunan agama dan moralitas masyarakat.

  • Bagikan

Exit mobile version