Jumat Curhat Polsek KPN Ajak Warga Jaga Pilkada Damai 2024

  • Bagikan

PAREPARE,BKM.FAJAR.CO.ID--Polsek Kawasan Pelabuhan Nusantara (KPN) kembali menggelar kegiatan Jumat Curhat di RW 2 Kelurahan Kampung Pisang, Kecamatan Soreang, Kota Parepare. Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 08.00 WITA ini berlangsung di Jl. Messang, Kampung Pisang, dan melibatkan berbagai elemen masyarakat serta tokoh-tokoh penting di wilayah tersebut. Jumat 27 September 2024.

Acara ini dihadiri Kapolsek KPN AKP Sukri Abdullah, S.H., M.H., Kanit Binmas Polsek KPN IPDA Bachtiar, S.E., Lurah Kampung Pisang Darlan, S.E., M.M., Seklur Kampung Pisang Dharma, S.E., serta sejumlah staf kelurahan.

Selain itu, turut hadir Bhabinkamtibmas Kampung Pisang Aipda Abbas, Bhabinkamtibmas Kelurahan Ujung Sabang AIPDA Mustarif K., S.H., Babinsa Sertu Muh Yusuf, Ketua RW dan RT setempat, serta perwakilan warga Kampung Pisang.

Di awal kegiatan ini, Lurah Kampung Pisang, Darlan, S.E., M.M., menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan rutin Jumat Curhat yang diadakan oleh Polsek KPN.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan wadah yang sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan keluhan yang terkait dengan keamanan serta ketertiban di lingkungan mereka.

Kapolsek KPN, AKP Sukri Abdullah, dalam penyampaiannya, memberikan penghargaan atas kerjasama masyarakat Kampung Pisang yang telah membantu menjaga situasi keamanan di wilayah tersebut. "Saya mewakili Kapolres Parepare mengucapkan terima kasih atas dukungan warga Kampung Pisang. Hingga saat ini, kondisi keamanan tetap terkendali dan aman," ungkapnya.

  • Bagikan