Polsek KPN Polres Parepare Gelar Jumat Curhat Bersama Sopir Angkutan

  • Bagikan

“Kami siap menerima aduan masyarakat 1x24 jam,” ujarnya. Ia menghimbau agar para sopir menjaga kerjasama yang baik dan berperilaku jujur kepada penumpang dalam menjalankan tugas mereka.

Dalam sesi tanya jawab, salah satu sopir bernama Abidin mengungkapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada mereka untuk menyampaikan aspirasi. Ia mengeluhkan masalah parkiran yang sering kali tidak tersedia saat musim penumpang dan adanya oknum yang meminta uang parkir secara ilegal.

Menanggapi hal tersebut, Waka Polsek menjelaskan bahwa masalah parkiran dapat disebabkan oleh kurangnya lahan dan ketidak rapian dalam memarkir kendaraan. Ia juga mengingatkan untuk tidak memberikan uang kepada tukang parkir liar yang tidak memiliki tanda pengenal.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan berlangsung hingga pukul 09.15 Wita dalam keadaan aman dan terkendali. Acara Jumat Curhat ini menunjukkan komitmen Polsek KPN dalam meningkatkan hubungan baik dengan masyarakat demi terciptanya situasi yang aman dan nyaman.(mup).

Editor: Warta Shally Hidayat
  • Bagikan

Exit mobile version