Siswa Kelas IX A MTs Madani Alauddin Gelar Bina Akrab

  • Bagikan
Siswa dan siswi kelas IX A Madrasah Tsanawiyah (MTs) Madani Alauddin, Kabupaten Gowa menggelar acara bina akrab, Sabtu (31/8), sore hingga malam tadi.

Kegiatan yang diadakan dalam bina akrab ini yakni bercengkrama dan makan bersama. “Diharapkan dari kegiatan bina akrab ini dapat menumbuhkan kedisiplinan, kemandirian dan dapat mempererat tali silaturahmi, antara siswa dan siswi serta guru.Termasuk memberikan arahan untuk tidak keluar malam jika tidak penting.Termasuk kegiatan di sekolah dilakukan agar anak-anak bisa dikontrol,” tutur Satria Afrizky,S,Pd.M.Pd.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, semua kelompok yang mengikuti kegiatan pelajaran Fikih dengan materi Penyembelihan Hewan dan yang disembeliuh adalah ayam.Olehnya itu, usai disembelih siswa melakukan acara bina akrab untuk makan bersama.

"Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kerjasama dan kekompakan antar anggota kelompok yang ada di kelas IX A,"ujar Satria.(war)

  • Bagikan