GOWA, BKM.FAJAR.CO.ID--Siswa dan siswi kelas IX A Madrasah Tsanawiyah (MTs) Madani Alauddin, Kabupaten Gowa menggelar acara bina akrab, Sabtu (31/8), sore hingga malam tadi.
Kegiatan bina adalah suatu kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya untuk menyambut siswa yang naik di lekas IX A.
Selain itu untuk mempererat tali silaturahmi antara siswa-siswi bersama Wali Kelas IX A Ibu Satria Afrizky,S,Pd.M.Pd. Tujuan diadakan bina akrab ini untuk melatih ketahanan mental, disiplin serta menjadi sarana perkenalan siswa dan siswi.
Kegiatan bina akrab ini dilaksanakan di dalam sekolah MTs Madani Alauddin. Kegiatan ini mengangkat tema “Meningkatkan Kedisiplinan Untuk Mengembangkan Karakter Siswa yang Lebih Unggul dan Mandiri”.