Kantor Pajak Maros Adakan Pajak Bertutur 2024 di Pangkep dan Maros

  • Bagikan

MAROS,BKM.FAJAR.CO.ID-Dalam rangka memperingat HUT RI ke 79 Kantor Pelayanan Pajak Pratama Maros dan Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan Pangkajene menyelenggarakan Kegiatan Pajak Bertutur 2024 yang diselenggarakan di Madarasah Aliyah Negeri Pangkep yang berlokasi di Talaka, Kecamatan Ma'rang, Kabupaten Pangkajene Dan Kepulauan dan di SMAN 9 Marusu, yang berlokasi di Desa Pabbentengan, Kec Marusu. Selasa (7-8-2024).

Kepala KPP Pratama Maros, Khris Rolanto pada acara ini mengatakan
kegiatan Pajak Bertutur 2024 ini tidak hanya di Maros dan Pangkep tapi juga dilaksanakan secara serentak di seluruh tanah air oleh Kantor Pusat Pusat Direktorat Jenderal Pajak dan oleh seluruh unit vertikal Direktorat Jenderal Pajak. Kegiatan Pajak Bertutur 2024 ini mengambil tema “Lampaui Batas, Bersatu untuk Indonesia Emas” dengan tagline “Pajak Bertutur 2024 : Sehari Mengenal, Selamanya Bangga” dan dengan key massage “Pajak Wujudkan Cita-citaku”. Hari ini KPP Pratama Maros melakukan kegiatan pajak bertutur di dua wilayah Pangkep dan Maros.” kata Khris Rolanto.

Disebutkan Khris, bahwa sektor perpajakan merupakan sektor yang sangat penting bagi kehidupan berbangsa dan bernegara. Lebih dari 70 % pendapatan negara bersumber dari pajak yang dibayar oleh masyarakat. Oleh karena itu, sesuatu yang sangat mutlak adanya di tengah masyarakat, yakni masyarakat yang memiliki kesadaran perpajakan yang tinggi, khususnya generasi mudanya yang akan menjadi penerus bangsa.” Hasil pembayaran pajak oleh masyarakat tersebut adalah untuk kemaslahatan bersama.” Ujar Khris.

  • Bagikan