PAREPARE,BKM.FAJAR.CO.ID--Kodim 1405/Parepare menggelar sosialisasi netralitas TNI dan aturan pelibatan dalam pengamanan pilkada serentak di Aula Makodim 1405/Parepare. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dandim 1405/Parepare, Letkol Inf Hastiar Hatta, S.I.P., dan dihadiri oleh seluruh perwira, bintara, tamtama, serta PNS Kodim 1405/Parepare, Rabu (17/07/2024).
Dalam sambutannya, Dandim 1405/Parepare menekankan pentingnya netralitas dan kepatuhan terhadap aturan yang berlaku bagi seluruh personil. "Saya minta kepada anggota yang kurang mengerti agar bertanya terkait dengan pilkada. Kami juga telah menyiapkan beberapa langkah strategi dalam upaya pengamanan menghadapi Pemilu serentak Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati 2024 mendatang," ujar Letkol Hastiar.
Selain itu, Amanat Ketua KPU yang dibacakan oleh Kasubag Perdatin menjelaskan mengenai Undang-undang nomor 1 Tahun 2014 tentang pemilihan kepala daerah serta peraturan KPU nomor 2 tahun 2024 yang mengatur tahapan dan jadwal pemilihan. Disampaikan bahwa jadwal tahapan pemilihan bersumber dari PKPU nomor 2, dan KPU telah merencanakan sosialisasi untuk masyarakat, termasuk ibu-ibu Persit dan Ibu-ibu Persib yang bukan anggota TNI & Polri, untuk menggunakan hak pilih mereka.