Putri Desa Asorajang Bawa Nama Harum Kabupaten Wajo di Ajang “Ana Dara Malebi- Kallolo Magaretta 2024”

  • Bagikan

WAJO, BKM, FAJAR.CO.ID----Anak Dara dan Kallolo ( gadis perawan dan Perjaka) di Kabupaten Wajo banyak yang memiliki bakat dan talenta yang patut diapresiasi positif dan dibanggakan. Salah satunya dari Desa Asorajang, Kecamatan Tanasitolo, Kabupaten Wajo, bernama Anita Purnamasari.

Anita kembali membawakan nama harum Kabupaten Wajo di tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dalam ajang "Ana Dara Malebi- Kallolo Magaretta ( AMKM) 2024", pada tanggal 23 Juni 2024, yang bertempat di De Edelweiss Ballroom UNIFA Makassar yang dilaksanakan oleh Talenta Entertainment Indonesia yang didukung Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Sulawesi Selatan.

BKM.Fajar.co.id saat bertandang ke kediaman Anita Purnamasari di Desa Asorajang Senin, 02/06/2024, ia menceritakan bahwa sebelumnya dia sudah pernah beberapa kali membawakan nama Wajo di berbagai event salah satunya Putri Hijab Akademi , Duta Sutra, Top Model, Fasion Show.

"Saya baru baru ini mengikuti ajang Ana Dara Malebbi karena dorongan sendiri, lingkungan kantor dan terlebih dukungan orang tua, dan berhasil meraih juara harapan dua model make up, mengungguli beberapa pesaing dari Kabupaten lain se Sulawesi Selatan," terang Anita Purnamasari

  • Bagikan