PINRANG ,BKM FAJAR.CO.ID -- Melanjutkan kegiatan kunjungan kerjanya di wilayah Kecamatan di Kabupaten Pinrang, Rabu (19/6), Pj.Bupati Pinrang H.Ahmadi Akil,SE,MM mengunjungi 3 Kecamatan, masing-masing Kecamatan Paleteang, Watang Sawitto dan Tiroang.
Dalam penyampaiannya, Pj.Bupati Ahmadi Akil kembali mengungkapkan bahwa, tugas dalam mesukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) Kepala Daerah yang dibebankan kepada dirinya selaku Pj.Bupati Pinrang tidak akan terwujud tanpa dukungan dari seluruh stake holder terkait.
Selain itu, peran aktif masyarakat dalam menyikapi perbedaan pendapat dan pilihan tentunya sangat diharapkan, apalagi, beberapa waktu lalu, perhelatan Pemilu Presiden dan Legislatif dapat dilaksanakan dengan sukses tanpa menimbulkan riak ditengah masyarakat.
Olehnya itu, di tiga kecamatan yang dikunjungi pada kesempatan ini, Pj.Bupati Ahmadi Akil berharap, kedewasaan dalam berdemokrasi dan menyikapi perbedaan pilihan ini, kembali dapat ditunjukkan dan membantu Pemerintah dalam mensukseskan Pemilu Kepala Daerah November mendatang.